Kamis, Desember 04, 2008

SUSAH “MENCARI” ATAU “MENJADI” COPYWRITER ?


Pagi ini, terjadi perdebatan sengit di milis tentang susahnya “mencari” dan atau “menjadi” copywriter! Soalnya, ngga ada sekolah copywriter, katanya! Hehehe… hal yang klasik. Hal yang telah mendorong saya mendirikan online school of copywriting. (Lihat http://copywritingskill.com)

Mungkin, kendalanya adalah karena banyak orang yang tidak tahu, apa dan bagaimana sih job-desc seorang copywriter itu?! Karena, pagi ini, ada Amel dari Surabaya yang bertanya kepada saya via email:
“copywriter harus bisa ngegambar ngga sih?!”
Hehehehe…

Portofolio seorang copywriter cukuplah berupa naskah/script. Lihat contohnya di buku yang saya tulis (How to Become a Good Copywriter). Bukankah gambar bisa diwakili oleh kata-kata? Itulah kekuatan seorang copywriter! Hanya dengan kata-kata kita bisa menggerakkan dunia (cieeee… kayak politikus aja nih ngomongnya!).

Menjadi copywriter itu gampang! Iya. Yang penting bisa bikin kata-kata bagus gitu deh. Tapi menjadi copywriter yang baik (good)? Oho! Itu yang sussssahh…..(gaya ngomong orang Surabaya). Bukan saja ia harus memiliki 3C yang bagus, namun juga harus memiliki modal-modal tambahan yang oke pula (semua ada di buku tuh…).

Nah, karena mencari copywriter yang bagus itu sssussssaaaahh…. Buanget… maka biasanya kalau ada yang seperti itu, maka perusahaan akan berupaya sedemikian rupa agar si copywriter idaman ini kerasan…
Dinaikin gajinya….
Disekolahin lagi….
Dikasih kursus ke uar negeri…
Dikasih dispensasi dateng siang…. Pulang sore….
Dijanjiin karir yang bagus…
Lama-lama ditawarin sahm juga nih, orang!
Haha!!

So, jadikanlah dirimu seorang copywriter yang baik, maka bukan lowongan yang akan kamu cari, melainkan head hunter yang akan mengejar kamu!!

Peace!

“There is no crisis for a damn good copywriter!”

Stay positive, fellows!

1 komentar:

kuprit mengatakan...

copywriter must be a copyrighter too
be kreatif..
idea are endless
and dont forget to link me up:
http://adaideaja.blogspot.com