Rabu, September 24, 2008

DUNIA PROFESI ITU MEMANG SELEBAR DAUN KELOR KOK…

Hari ini di milis ada yang postingin CV-nya dan teriak-teriak cari kerjaan. Anehnya, dia juga cantumin current and expected salary, lagi! Hehehehe… speechless deh. Orang seperti ini jelas sekali apa masalahnya.

Saya ingatkan ya, dunia profesi itu Cuma selebar daun kelor…jadi, please, jagalah attitude anda! Sekali anda memasuki dunia suatu profesi (katakanlah, dunia copywriter) maka ingatlah bahwa anda memasuki suatu komunitas terbatas; di mana orang saling tahu, saling memberikan referensi. Terutama, para pemilik perusahaan. Mereka biasanya saling mengenal karena duduk dalam organisasi yang sama, atau pernah bekerja dalam suatu perusahaan yang sama.

Dalam buku saya, masalah attitude ini saya cantumkan sebagai salah satu factor pendukung/tambahan bagi seorang copywriter. Sebab seringkali ada mereka yang memiliki skill yang cemerlang namun memiliki attitude yang kurang baik, sehingga akhirnya akan tersingkir dari gelanggang… atau menjadi pekerja marjinal yang hanya diperlukan saat perusahaan mengalami titik kritis saja.

Attitude yang baik, sebaliknya, seringkali bisa membawa seseorang yang bertalenta biasa saja ke jenjang karir yang tinggi.

Kalau kita simak kembali kasus orang yang posting CV dan bahkan salary di milis itu, adalah contoh orang yang memiliki attitude yang buruk. Ia tak mengerti norma. Bisa dibayangkan deh, bekerja dengan orang yang begini…

Hiiiy..!!

Tidak ada komentar: